Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Usai Porprov NTB XI, Bupati Sumbawa Barat Langsung Berikan Bonus Pada Atlet Berprestasi

4 Mar 2023 | 3/04/2023 WIB | 0 Views


KSB || Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) memberikan apresiasi berupa bonus kepada atlet yang berhasil meraih prestasi gemilang di Pekan Olahraga Provinsi NTB (Porprov NTB) XI yang diselenggarakan di Kota Mataram. Bonus tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Sumbawa Barat Dr. Ir. H. W Musyafirin, MM, di Central Kediaman Bupati Sumbawa Barat, Selasa (28/02/23).

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Sumbawa Barat, unsur Forkopimda Kabupaten Sumbawa Barat, Ketua Koni dan para Atlet beserta tim officialnya.


Sebanyak 130 atlet yang berasal dari Kabupaten Sumbawa Barat berhasil membawa pulang medali emas, perak, dan perunggu di Porprov NTB XI yang diselenggarakan di Kota Mataram pada bulan Februari lalu. Mereka berhasil meraih prestasi gemilang di berbagai cabang olahraga.

Bupati Sumbawa Barat, yang hadir pada acara penyerahan bonus, menyampaikan apresiasi yang tinggi walau jauh dari target kepada para atlet yang telah berjuang keras dalam ajang Porprov NTB XI. ""Meskipun Jauh dari target, tapi ini luar biasa, Saya melihatnya bukan pada hasil, tapi pada proses. Kami merasa bangga, sama sekali tidak kecewa," ujar Bupati.

Ia menambahkan, bonus yang diberikan kepada para atlet bukan hanya sebagai bentuk apresiasi, tetapi juga sebagai motivasi untuk terus berprestasi di masa yang akan datang. "Kami berharap bonus yang diberikan ini dapat menjadi motivasi bagi para atlet untuk terus berlatih dan berprestasi di level yang lebih tinggi lagi," kata Bupati.


Para atlet yang meraih medali emas pada cabang beregu menerima bonus sebesar Rp 15 juta dan pereorangan menerima Rp. 12,5 juta, sementara para atlet yang meraih medali perak pada cabang beregu menerima bonus sebesar Rp 12,5 juta dan perorangan Rp. 10 jt dan atlet yang meraih medali perunggu pada cabang beregu menerima bonus sebesar Rp 10 juta dan perorangan Rp. 7 jt. Dan tidak ketinggalan pelatih, untuk medali emas menerima bonus sebesar Rp. 15 jt, medali perak/perunggu sebesar Rp. 10 jt.

Penyerahan bonus tersebut diharapkan dapat membawa semangat baru bagi para atlet Kabupaten Sumbawa Barat untuk terus berlatih dan berprestasi di ajang-ajang olahraga selanjutnya. Semoga keberhasilan para atlet ini dapat memotivasi generasi muda di daerah ini untuk terus bersemangat dalam mengejar prestasi di bidang olahraga. (Riz)

×
Berita Terbaru Update